Jumat, 01 Juli 2011

Logo Baru dan Bulan Promo


Kami hadir dengan logo baru mulai tanggal 28 Juni 2011, agar Pelanggan dan Kami semangkin Puas dan Dekat. Puas dengan layanan dan fasilitas dari kami, puas dengan akses internet yang cepat, kami pun puas dengan melayani yang terbaik untuk anda, anda dan kami pun akan semangkin Dekat. 
Warnet yang nyaman, akses nya cepat, murah dengan fasilitas banyak paketnya sehingga anda akan berlama-lama untuk berfacebook, browsing, dan bergames ria, terletak di JL. Mampang Prapatan VII.
Kenapa warnet ini bernama Five.Net?? karena diambil berdasarkan nama jalan ini sebelumnya adalah Jl. Warung Buncit V, dan menjadi Jl. Mampang Prapatan VII.
Five.Net melayani rental/pengetikan, games center, burning,download, scan, cetak foto, voucher HP dan pulsa electric, jual HP second dan HP baru.
Kami pun sedang ada promo mulai tanggal 24 Juni sampai dengan tanggal 20 Juli yaitu : 
Personal :                       Harga 1 jam :      Rp. 3000
                                      Harga 1/2 Jam :  Rp. 1500
Paket Bebas Login :        Paket I : 2 Jam Rp. 5000
                                      Paket II : 3 Jam Rp. 7000
                                      Paket III : 4 Jam Rp. 10.000
                                    

Paket Begadang :           Paket IV : 3 Jam Rp. 10.000
                                     dari jam 22.00 s/d 5.00 Wib


So,...tunggu apalagi, bagi yang punya tugas sekolah, tugas kantor, atau anda yag ingin update status atau comment difacebook atau yang ingin tempur di games point black atau counter strike, silakan datang di Five.Net

Kamis, 26 Mei 2011

Sekapur Sirih

Kiriman dari seorang teman melalui Backberry Messenger, Ketika Saya bangun di pagi hari,
saat masih ditempat tidur, Saya bertanya pada diri sendiri :

" Apa sih rahasia untuk mencapai sukses? "

Ternyata Saya menemukan jawabanya pada kamar ini......

AC bilang : Dingin (hati kita harus sabar).

Atap bilang : Tinggi (harus dengan semangat mencapai yang dicita-citakan).

Jendela bilang : Mari kita lihat jauh kedepan (visioner).

Jam bilang : Setiap menit adalah harapan.

Kaca bilang : Sebelum bertindak dan berucap, lihatlah diri sendiri terlebih dahulu (introspeksi).

Kalender bilang : Bersyukurlah kita masih diberi waktu.

Pintu bilang : Ayo kita berusaha mencapai apa yang kita inginkan.

Dan jangan lupa.....

Lantai bilang : Bersujudlah pada TUHAN-mu.

Jaga hati dari rasa iri dan dengki

Jaga ucapan agar tidak menyakiti........

Rabu, 26 Januari 2011

Terbaru Dari Epson L100 Dan L200

Terbaru dari epson kini hadir khusus di Indonesia printer dengan tabung infus, mereka mempersembahkan dua model printer terbaru, L100 dan L200. Peluncuran di Jakarta sekaligus berstatus sebagai world premiere alias pertama kali di dunia.Teknologi ini khusus dikembangkan oleh divisi riset Epson berdasarkan kebiasaan mencetak masyarakat di Indonesia, yaitu membuat tinta infus untuk menghemat tinta dengan harga yang tidak mahal, melihat hal itu Epson membuat produk khusus ini supaya masyarakat Indonesia bisa menghemat tinta tapi sekaligus mendapat jaminan kualitas terpercaya dari Epson.

Jika anda membeli Printer L100 atau L200, maka akan mendapatkan 6 botol tinta, Di bagian sisi Epson L100 (single-function) dan L200 (multifungsi) tertempel sebuah box pastik yang didalamnya terdapat empat botol tinta. Jika modul itu dibuka dan diposisikan secara horisontal, kamu akan melihat empat wadah tinta terpasang.Nah ke wadah itulah tinta dari botol harus dituang. Empat botol tinta yang masing-masing berkapasitas 70ml, atau enam kali kapasitas catridge normal,
konfigurasinya biasa: hitam, cyan, magenta,dan kuning. Setelah instal driver printer, akan diminta registrasi serial number masing - masing tinta.

Spesifikasi L100 dan L200 nyaris serupa. Kedua printer yang hitam pekat ini sama-sama menawarkan resolusi cetak 5760×1440 dpi dengan kecepatan cetak 27ppm (dokumen hitam-putih) atau 15ppm (dokumen warna). Juga sama-sama dapat digunakan di lingkungan Windows (XP/Vista/7) dengan koneksi USB 2.0. Bedanya, L200 dilengkapi fasilitas fotokopi dan scan. Untuk memfotokopi satu halaman dokumen hitam-putih, pada moda draft L200 perlu waktu 11 detik. Jika dokumennya berwarna, waktunya menjadi 38 detik. Untuk scan, L200 menawarkan resolusi 600dpi dengan kecepatan 15 ms/line.

sumber dari : tabloidpcplus.com & chip.co.id



Kamis, 20 Januari 2011

Jual PS dan TV 21 inc second

PlayStation 2                                                                                                           
Harga : Rp. 800.000       
  
Televisi 21 inc
Merk Sanken Vivo Star
Harga : Rp. 800.000

Televisi 21 inc
Merk Sharp Piccolo
Harga : Rp. 700.000 

Dijamin barang masih bagus, bagi Anda yang berminat dapat menghubungi saya, Dinomor telepon 021-99015164                  
                                     

Selasa, 18 Januari 2011

Lowongan Kerja

Buat teman-teman atau untuk adiknya, saudaranya, sepupunya, atau tetangganya yang berminat menjadi Operator Warnet. Five.Net sedang buka lowongan untuk 1 orang operator dengan syarat bisa microsoft Office, ya minimal word dan excell, dan bisa photoshop. Fasilitas yang ditawarkan gaji, uang makan dan uang lembur. Adapun syarat-syarat nya sebagai berikut :
  1. harus sudah lulus sekolah
  2. bersedia kerja shift
  3. jujur dan bertanggung jawab
  4. lebih diutamakan berdomisili Mampang Prapatan Jakarta Selatan
Jadi kalau ada yang berminat bisa menghubungi langsung ke nomor: (021) 99015164 atau email ke: five.net28@yahoo.com
oke itu aja info singkatnya terimakasih.

Hebat Game Buatan Anak 14 Tahun Tekuk Angry Birds

Seorang bocah yang baru berusia 14 tahun jadi buah bibir di kalangan pecinta game iPhone. Betapa tidak, game buatan anak bernama Robert Nay ini berhasil mengandaskan game populer Angry Birds di App Store.

Bubble Ball, demikian nama game besutan Nay, sukses menjadi game gratis yang paling banyak di-download di App Store dalam kurun waktu beberapa hari. Angry Birds Season yang sebelumnya berkuasa pun terkalahkan.

Game Bubble Ball menantang pemain untuk mengarahkan sebuah bola ke tempat yang ditentukan, dengan bantuan objek lain dan gaya gravitasi. Nay membuatnya selama beberapa bulan, dan melakukan debut di App Store Desember 2010.

Selain untuk iPhone, ada juga versi Bubble Ball di Android. Dikutip detikINET dari Cnet, Selasa (18/1/2011), Nay pun kaget karena game buatannya dapat populer.

Ke depannya, Nay berniat menambah beberapa level lagi. Remaja ini memang senang bergelut di bidang pemrograman. Dia memakai software Corona SDK dari Ansca Mobile untuk membuat game pertamanya itu.

Saat mengerjakan game, Nay dibantu ibunya yang memberi saran di beberapa level. Dalam beberapa minggu terakhir, Bubble Ball diunduh sekitar 2 juta kali. Dipicu kesuksesan game itu, Nay kini mendirikan perusahaan game sendiri bernama Nay Games. Semoga sukses, Nay! ( fyk / ash )

Sumber : detikNet